Feeds RSS

Minggu, 14 April 2013

Visa Pelajar


Visa pelajar

Jika Anda bukan warga negara Australia, tapi ingin memanfaatkan sistem pendidikan dan pelatihan kami yang berkualitas, Anda dapat meminta visa pelajar.
Visa diberikan oleh Departemen Imigrasi dan Kewarganegaraan (DIAC) Australia. DIAC hanya akan memberikan visa pelajar pada Anda jika program studi Anda telah terdaftar, atau merupakan bagian dari program studi yang terdaftar, secara purna waktu (full time). Program studi yang terdaftar adalah program studi yang ditawarkan oleh penyedia pendidikan Australia yang telah terdaftar oleh Pemerintah Australia untuk menawarkan studi kepada siswa asing. Kunjungilah situs web Commonwealth Register of Courses and Institutions for Overseas Students (CRICOS) untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Hanya kursus yang berjangka waktu kurang dari tiga bulan yang bisa diikuti dengan visa pengunjung atau visa liburan kerja. Jika Anda berencana studi lebih dari tiga bulan, Anda harus mengajukan aplikasi visa pelajar.
Keuntungan untuk studi dengan visa pelajar antara lain:
  • Anda mendapat akses ke asuransi kesehatan siswa yang disubsidi di Australia;
  • Anda diizinkan untuk studi lebih lama dari tiga bulan; dan
  • Anda dapat mengajukan izin bekerja paruh waktu.
Anda dapat memohon visa pelajar segera setelah Anda mendapatkan surat penawaran (letter of offer) atau Konfirmasi Penerimaan (Confirmation of Enrolment/CoE) elektronik untuk program studi purna waktu Anda. Namun, Anda disarankan untuk menunggu sampai kantor Pemerintah Australia setempat memberi tahu Anda untuk mendaftar atau mendapatkan CoE. Kantor Pemerintah Australia setempat juga dapat memberi Anda informasi cara mengajukan aplikasi, dan dokumen apa saja yang perlu Anda lampirkan di aplikasi Anda.
Hubungilah kantor Pemerintah Australia setempat di luar negeri kantor Pemerintah Australia setempat di luar negeri untuk mengetahui tentang:
  • cara membuat aplikasi; dan
  • dokumen apa saja yang dipersyaratkan.

Tingkat penilaian

Jika Anda termasuk Penilaian Tingkat 1 (Assessment Level 1), maka Anda dapat mengajukan aplikasi secara online. Jika Anda termasuk Penilaian Tingkat 3 atau 4, Anda memerlukan surat penawaran (letter of offer) ketika mengajuan aplikasi visa.
Tergantung dari negara dan program studi utama Anda, mungkin Anda harus mengikutipenilaian awal/preliminary assessment sebelum Electronic Confirmation of Enrolment (eCoE) dapat dikeluarkan oleh penyedia pendidikan Anda di Australia.
  • Sub-kelas visa (visa sub-class) untuk masing-masing sektor
    Pendidikan Anda harus mengajukan aplikasi sub-kelas visa untuk program studi utama Anda.
  • Tingkat penilaian (assessment levels)
    Masing-masing sektor pendidikan di masing-masing negara diberi peringkat sesuai dengan lima tingkat penilaian.
  • Standar bukti-bukti (evidentiary standards)
    Persyaratan visa ini mencakup kemampuan bahasa Inggris dan akan semakin ketat mulai dari tingkat penilaian 1 sampai tingkat penilaian 5.
  • Konfirmasi penerimaan secara elektronik (electronic confirmation of enrolment/eCoE)
    Satu-satunya bukti penerimaan yang diakui untuk memproses aplikasi visa pelajar.
Umumnya, Anda akan mendapatkan visa dengan hak masuk beberapa kali (multiple entry) untuk selama masa studi Anda di Australia. Visa ini mengizinkan Anda untuk masuk dan keluar Australia selama dalam periode berlakunya visa. Anggota keluarga dekat Anda (pasangan dan anak-anak belum menikah yang masih bergantung pada Anda akan termasuk dalam kelas visa yang sama seperti Anda. Jika Anda ingin memperpanjang masa tinggal Anda di Australia untuk studi lanjutan, Anda harus mengajukan aplikasi visa lagi.
Informasi visa pelajar di situs web ini hanya merupakan garis besarnya saja, dan dapat berubah sewaktu-waktu. Untuk mendapat informasi lebih terperinci, akurat dan terbaru mengenai visa pelajar dan persyaratan visa, harap melihat ke situs web Departemen Imigrasi, Multibudaya dan Kewarganegaraan.

Peraturan karantina Australia

Karantina Australia mencegah masuknya hama dan penyakit yang dapat berdampak pada hewan dan tanaman asli Australia, kesehatan manusia, industri pertanian dan lingkungan Australia. Kunjungilah situs web Dinas Karantina dan Inspeksi Australia atauAustralian Quarantine and Inspection Service untuk melihat daftar apa saja yang tidak dapat Anda bawa ke Australia, dan apa yang tidak dapat dikirimkan oleh keluarga atau teman Anda melalui pos.

0 komentar:

Posting Komentar